News  

Ketua Gernas Ajak UMKM Bersatu Hadapi Ketidakpastiaan Ekonomi

Ilustrasi UMKM.

Sabtu, 1 Oktober 2022 – 19:53 WIB

VIVA Bisnis – Ketua Gerakan Nasional (Gernas) UMKM Bangkit, Teguh Anantawikrama mengingatkan pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) harus menjadi pelita jika kegelapan ekonomi benar-benar datang.

“Jika kegelapan ekonomi ahirnya datang, maka sebaiknya kita para pelaku UMKM justru menjadi Pelita dalam kegelapan,” katanya kepada wartawan, Sabtu 1 Oktober 2022.

Teguh juga meminta para pelaku UMKM membangun rantai pasok atau supply chain dan jejaring distribusi sesama UMKM.

“Kita bangun supply chain antar UMKM, kita bangun jejaring usaha bersama dan kita bergandengan tangan melakukan pemberdayaan bagi sesama,” ucap Teguh.

Apalagi, kata Teguh, UMKM beberapa kali juga telah berhasil membantu negara melalui krisis ekonomi. “Kini saatnya kita membuktikan diri lagi sebagai pengusaha penjuang menjadi benteng kemandirian ekonomi,” katanya.

UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2022

UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2022

Sumber: www.viva.co.id