News  

Polda Metro Jaya dan Relawannya 24 Jam Layani Korban Gempa Bumi Cianjur

Tim dan Relawan Dari Polda Metro Jaya Membantu Warga Korban Gempa Bumi Cianjur

Minggu, 4 Desember 2022 – 13:27 WIB

VIVA Nasional – Tim dari Polda Metro Jaya, memastikan bergerak dan siap memberi pelayanan 24 jam terhadap para korban gempa bumi Cianjur. Ada Posko Bakti PMJ di Rumah Sdakit Bhayangkara Cianjur.

Untuk memberi pelayanan maksimal, Polda Metro Jaya menurunkan tim Bidokkes, Brimob dan Relawan SiapBergerak. Tim ini bergerak untuk memobilisasi korban di kawasan terisolasi ke UGD.

Selain itu, juga melakukan perawatan korban gempa di daerah pengungsian terisolasi, pemberian bantuan kemanusiaan, pembagian makanan kepada petugas kesehatan di berbagai rumah sakit di Cianjur, pasien, keluarga pasien dan posko-posko pengungsian,.

“Tim brimob yang dipimpin langsung oleh Wadansat Brimob, Bhakti Suhendarwan, dengan kekuatan 25 personel mengoperasikan 2 truk dapur umum, 16 motor trail dan juga mengelola ratusan paket bantuan melayani petugas kesehatan serta para korban dan pengungsi selama 24 jam penuh,” ujar Iver Mannosoh, Wakil Ketua Pokja Bakti PMJ Cianjur, dalam keterangannya, Minggu 4 Desember 2022. 

“Tim Brimob setiap harinya memasak bahan makanan segar dengan berbelanja pada pukul 20.00 malam, untuk mulai memasak pukul 03.30 pagi, menyiapkan makan pagi, siang dan malam. Menu untuk ketiga waktu tersebut, semuanya berbeda-beda setiap hari dan setiap periode waktu. Semisal di pagi hari menu ayam goreng, tahu, capcay. Makan Siang dengan menu telur semur, nugget, sosis dan kerupuk. Makan malam dengan menu ikan tongkol balado, tumis tempe, kacang panjang dan pisang,” lanjut Iver Mannosoh.

Ada juga relawan SiapBergerak. Mereka mendampingi tim Brimob untuk melakukan penjemputan terhadap warga terdampak. Terutama mereka yang belum tersentuh bantuan kesehatan. Juga mereka yang membutuhkan kebutuhan dasar makanan.

Dalam menjalankan tugas tersebut, relawan SiapBergerak dan Brimob dihadapkan pada tantangan. Yakni akses ke lokasi yang terputus. Akses hanya bisa menggunakan motor trail, mengingat jalur yang menanjak dan curam. 

Sumber: www.viva.co.id