News  

Kapolri Wanti-wanti Seluruh Anggota Polisi: Jangan Ghosting Masyarakat

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Sabtu, 29 Oktober 2022 – 00:01 WIB

VIVA Nasional – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mewanti-wanti seluruh anggota polisi harus menunjukkan kesungguhan dalam memberikan pelayanan secara transparan, rasional, dan memenuhi logika publik. Empat strategi tersebut berkolerasi dengan peningkatan kepercayaan publik atau Procedural Justice.

“Ditelepon, teleponnya di-reject. Ditelepon, diangkat, kita marah-marah. Kesan pelapor terhadap kita menjadi semakin negatif. Jadi kalau bahasa gaulnya itu jangan ghosting,” ujar Jenderal Sigit dikutip dari instagram resminya pada Jumat, 28 Oktober 2022.

Sigit menganggap hal yang wajar kalau masyarakat menanyakan sampai di mana proses terkait pengaduan atau pelaporan. Karena memang masyarakat mengharapkan ada progres dan ada langkah-langkah lebih lanjut.

“Kecenderungan dari rekan-rekan, karena menerima laporan banyak, menerima pengaduan banyak, sehingga lebih mementingkan yang menjadi prioritas, meninggalkan hal-hal yang mungkin rekan-rekan anggap itu tidak prioritas. Tapi itu penting buat masyarakat yang melapor,” ucapnya.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Akhirnya, terjadi sumbatan komunikasi yang membuat jajaran menghindar dan tidak mau menemui. Sehingga kemudian, lanjut Kapolri, kesan publik atau pelapor terhadap polisi menjadi semakin negatif.

“Jadi kalau bahasa gaulnya itu jangan ghosting. Hadapi terkait dengan masalah-masalah yang memang harus dijawab,” katanya.

Sumber: www.viva.co.id