News  

MUI Sebut Sertifikasi Halal Es Krim Mixue Masih Diproses

Gerai Mixue yang mulai menjamir di Indonesia

Kamis, 29 Desember 2022 – 11:12 WIB

VIVA Nasional – Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Fatwa, Asrorun Niam Soleh mengatakan bahwa sejauh ini proses sertifikasi halal untuk produk es krim Mixue masih dalam proses.

“Mixue sedang dalam proses sertifikasi,” ujar Asrorun saat dikonfirmasi wartawan, Kamis 29 Desember 2022.

Kemudian, Asrorun pun menjelaskan audit untuk es krim Mixue tersebut saat ini telah dijalankan oleh auditor dari Lembaga Pemeriksa Halal (LPH). Namun, pihaknya masih harus menunggu untuk mendapatkan sertifikat halal tersebut, pasalnya masih ada beberapa bahan eskrim yang masih dalam proses pengecekan.

“Auditnya sudah selesai oleh Auditor LPH. Sedang menunggu sertifikat untuk beberapa bahan yang juga masih dalam proses,” jelas Asrorun.

Mixue

Diketahui, sejumlah netizen ramai mempertanyakan soal produk es krim Mixue sudah mengantongi sertifikasi halal atau belum.

Selanjutnya, pihak Mixue Indonesia pun langsung meresponnya melalui Instagram resminya @mixueindonesia. Admin instagram membenarkan produk es krim dan teh yang mereka jual belum memiliki sertifikasi halal.

Halaman Selanjutnya

“Saat ini memang benar Mixue belum memiliki sertifikat halal,” tulis manajemen Mixue yang dirilis pada 27 Juli 2022 sekaligus menandai sebagai unggahan pertama di laman Instagramnya.

img_title

Sumber: www.viva.co.id